Powered by Blogger.

Connect Indonesia 2019 Bersatu Untuk Indonesia Lebih Baik

Assalamualaikum

Tanggal 31 Oktober 2019, saya berkesempatan menghadiri acara Connect Indonesia yang diselengarakan oleh kitatama dan trayaindonesia.


Acara Connect Indonesia adalah acara yang menghubungkan para pemilik usaha dengan ekonomi digital yang sedang berkembang di indonesia. Disini adalah wadah untuk menambah pengetahuan, mengembangkan diri dan menambah koneksi dengan para inovator dan kolaborator.
Saya banyak mendapatkan ilmu baru dan merefresh otak sejenak dari rutinitas sehari-hari.


Apakah kalian tau, pengguna internet setiap tahun selalu meningkat?
menurut survey yang dilakukan oleh Asosiasi penyelenggara jasa Internet Indonesia (APJII) pengguna internet pada 2018 mencapai 64.8% dari 246,16 juta jiwa, total jumlah penduduk indonesia yang dirilis badan pusat statistik (BPS). Hasil Penelitian ini menjadi berita baik bagi ekosistem ekonomi digital, karena dominan penduduk indonesia telah aktif menggunakan internet.

Pertumbuhan Pasar ekonomi digital Indonesia tercepat dan terbesar di antara negara lain di Asia tenggara.


Bapak Hery Sofiaji (VP Micro Development and agent Banking Group Bank Mandiri) Menjelaskan Bagi Para UKM yang ingin mengembangkan diri untuk berkolaborasi dengan pihak lain dan membutuhkan tambahan modal usaha , Bank Mandiri membuka program bernama rumah kreatif Bumn. Manfaat yang didapat setelah bergabung dan mendapat pembinaan, seperti pemasaran UKM menjadi luas baik offline atau online, manajemen keuangan menjadi terarah dan membantu pemasaran online melalui beberapa media digital. Bank Mandiri juga memberikan produk pinjaman dengan bunga bersaing dan proses kredit yang sangat cepat.

Bapak Joddy Hernady (EVP Digital & Next Bussiness Telkom Group) menjelaskan sektor perekonomian GDP Indonesia meningkat sekitar 60% nya dari UMKM, dan ini bisa menjadi incubator bisnis yang harus dikembangkan. Telkom memiliki program untuk para umkm berupa go google dan go modern jadi para pemilik usaha bisa lebih melek dengan dunia internet dalam proses memasarkan produk mereka, ada juga program rumah gratis bumn, dirumah gratis bumn, para pemilik ukm diberikan pelatihan lebih lagi cara mengembangkan usaha mereka, agar lebih tersegmen luas, tidak hanya itu, bpk jody juga menjelaskan telkom memiliki program indigo cretive nation yang telah tersebar di 4 kota di indonesia (Jakarta, bandung, jogja dan makasar) tujuan nya mencari start up baru dengan ide-ide segar dan mampu mengembangkan produk digital secara maksimal.

selanjutnya, ada Bapak Agung Bezharie (Co-Founder/Ceo Warung Pintar), awal mula terbentuknya warung pintar dari hasil statistik yang dilakukan riset oleh bapak agung dan tim nya. Mereka ingin mengembangkan warung kecil biasa menjadi luar biasa. Menjadi Solusi bagi para pemilik warung untuk maju selangkah lebih maju, mulai dari ketersediaan barang untuk dijual, tambahan modal usaha yang menjadi hambatan, terkadang warung kecil harus meminjam uang ke rentenir dengan bunga yang tinggi, malah mengurangi income mereka dan sistem pencatatan income yang masih di belakang karton rokok. Nah di Warung Pintar, Bapak Agung mencoba memberikan solusi nya, memudahkan para pemilik warung untuk cek barang, beli barang tanpa harus ribet dan ada program free ongkos kirim, dipandu bagaimana cara mencatat hasil penjualan agar lebih rapi dan membantu soal permodal. Mungkin kalau ada yang berminat dengan warung pintar, bisa langsung cek Instagram nya yah :)

Sesi berikutnya, ini gak kalah menarik.


ada Bapak Fariz Egia Gamal (Pemilik Usaha Mister Brewok), menjalan usaha Mister brewok dari 2015 , melihat tren brewok di kalangan laki-laki menjadi kan peluang usaha bagi nya, Bapak fariz memberikan tips cara memasarkan produk Mister Brewok nya melalui Instagram dan Youtube. Mulai dari mencoba Endorse artis yang mengunakan langsung produk mister brewok. Hasil testimoni penguna langsung mister brewok, karena eksperiens mereka penguna langsung, mister brewok naik  berkembang secara cepat.

Bapak Ridho Khusnul (CEO Humblezing ) menambahkan, cara efektif memasarkan sebuah produk bisa melalui instagram. Perkembangan Instagram yang semakin pesat dan hampir semua orang menjadi penguna instagram. jadi menurut bapak Ridho, ini bisa menjadi jalan untuk memasarkan produk jangkauan yang lebih luas. 

Di Instagram, kamu bisa menggunakan fasilitas yang ada semaksimal mungkin. Contohnya Instagram ads, ubah profil instagram menjadi Bisnis, atau mendakan giveaway. Ini salah satu cara yang efektif dan sudah saya coba dan berhasil ! ujar Bapak Ridho.

yuk teman-teman tunggu apalagi, jangan kelamaan mikir untuk mulai melangkah lebih maju dan kreatif. Semua semakin dipermudah untuk kamu yang ingin membuka sebuah usaha. Asalkan kosisten, gigh dan ada kemauan. GOODLUCK COY !